PENGANTAR TEKNOLOGI INFORMASI
Sebelum membahas tentang teknologi informasi lebih lanjut, alangkah baiknya
mengetahui terlebih dahulu tentang pengerian data dan pengertian informasi.
Data ialah kumpulan fakta yang merupakan bahan mentah berupa gambar,
teks, audio atau suara, dll.
Sedangkan informasi adalah data setelah mengalami proses yang saling
berhubungan dan memiliki makna di dalam konteksnya.
Menginjak pada pengertian teknologi, yakni ilmu tentang aplikasi praktis
mengenai seni atau sains.
Nah, teknologi informasi sendiri bisa dipresentasikan sebagai ilmu penggunaan
elektronika untuk menyimpan (storage), menganalisa, menangkap (capture),
mengolah (processing), menghasilkan (generating), mengambil kembali
(retrieval), melakukan tranmisi (tranmission) dan mendristribusikan apa saja.
Komponen utama teknologi informasi :
· Hardware (HW), bisa disimulasikan sebagai bagian-bagian fisik yang tampak
pada sebuah teknologi.
· Software (SW), yakni sekelompok objek yang membentuk konfigurasi yang
didalam nya termasuk program, dokumen, data dll.
· Brainware (BW), merupakan istilah manusia hubungan nya dengan sistem kokputer.
Penerapan teknologi informasi ini banyak dipergunakan dalam berbagai bidang,
misalnya bidang perbankan, pemerintahan, pendidikan, kesehatan, industri, dll.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar